Daerah

Menuju Visi Lemhannas: Pembentukan Pengurus IKAL DPD Jabar di D’Botanica Mall Bandung

×

Menuju Visi Lemhannas: Pembentukan Pengurus IKAL DPD Jabar di D’Botanica Mall Bandung

Sebarkan artikel ini
Tim Formatur Lemhanas Bandung/Foto : Marcellus Hakeng

Tim Formatur hasil dari Musyawarah Daerah I Ikatan Keluarga Alumni Lemhannas Dewan Pimpinan Daerah Jawa Barat (Musda I IKAL DPD Jabar) melaksanakan pertemuan kali pertama setelah Musda. Pertemuan kali ini membahas terkait nama-nama yang hendak dimasukkan dalam jajaran kepengurusan IKAL DPD Jawa Barat. Nama pengurus yang telah tersusun akan diserahkan kepada Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Alumni Lemhannas Republik Indonesia (DPP IKAL) pada hari Senin, 31 Juli 2023 untuk kemudian bisa diterbitkan Surat Keputusan dari DPP IKAL.

Baca Juga:  Dukcapil Ende Launching Program SAPADIA, LAPAK TRI IN ONE Dan MANDA TRI IN ONE Simak Penjelasannya

“Intinya pertemuan ini adalah untuk menjalankan amanah hasil Musda I yang baru saja kami laksanakan minggu lalu, dan hal ini merupakan bentuk pertanggung jawaban kami terhadap keputusan Musda tersebut. Amanah ini tentu saja sejalan dengan visi misi dari Lemhannas terutama bila dikaitkan dengan konteks mewariskan nilai-nilai kebangsaan bangsa ini yakni Pancasila, NKRI, Bhineka Tunggal Ika dan UUD 1945. Keempat pilar ini tetap kita utamakan karena merupakan warisan dari pendiri bangsa Indonesia,” jelas Mayjen TNI (Purn) Deni K Irawan Ketua DPD IKAL Lemhannas Jawa Barat Periode 2024 – 2027 di Bandung, Sabtu (29/7).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *