Ende, Gesstur.ID – Pemerintah kabupaten Ende mengumpulkan pejabat eselon IV dan beberapa eselon III, untuk mengikuti kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan yang berlangsung di halaman kantor bupati Ende pada kamis (24/06/2021)
Kegiatan ini dilaksanakan di tengah masa pandemi covid-19, dimana kasus Covid-19 di kabupaten Ende kian meningkat dari beberapa hari belakangan ini, mestinya kegiatan seperti ini bisa di lakukan secara virtual atau melalui media mainstream
Bupati Ende Djafar Achmad kepada awak media mengatakan sebenarnya secara virtual bisa kita lakukan, namun penegasan – penegasannya kurang kuat
“Jadi gini teman – teman sekalian, tentunya aga unik kali ini sebenarnya situasi covid-19 seperti ini bisa kita lakukan secara virtual atau online tapi penegasan – penegasan kurang kuat” Demikian terang Bupati Ende Djafar Achmad kepada sejumlah awak media di ruang kerjanya usai melakukan pelantikan pejabat eselon IV dan III di halaman kantor bupati Ende (24/06/2021)
Lebih unik lagi kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan bagi pejabat eselon IV dan beberapa eselon III kali tanpa diisi dengan sambutan dari bupati Ende, jika itu merupakan rencana sejak awal alangkah baiknya di selenggarakan secara virtual