BeritaDaerahLembata,

Breaking News : Gunung Berapi Ile Lewotolok Kembali Erupsi

×

Breaking News : Gunung Berapi Ile Lewotolok Kembali Erupsi

Sebarkan artikel ini
Gunung Berapi, Ile Lewotolok Mengeluarkan Larva Pijar Pada Senin, 15 April 2024 pagi/Foto : Kompas.com

Gunung Ile Lewotolok di Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT), kembali meletus disertai lontaran lava pijar pada Senin (15/4/2024) pagi.

Pos Pengamatan Gunung Api (PGA) Ile Lewotolok melaporkan, pada periode pengamatan pukul 00.00 Wita-06.00 Wita terjadi 10 kali letusan dengan tinggi 200-300 meter. Kolom abu berwarna asap putih, kelabu, dan hitam.

Baca Juga:  Polres Mabar Tangguhkan 21 Orang Tersangka Kasus Golo Mori

“Erupsi disertai lontaran lava pijar dalam radius puncak,” ujar Kepala Pos PGA Ile Lewotolok, Yeremias Kristianto Pugel di Lembata, Senin

PGA Ile Lewotolok juga mencatat terjadi 99 kali gempa embusan, dua kali tremor non-harmonik, dua kali vulkanik dalam, dan satu kali tektonik jauh.

Cuaca di gunung cerah. Angin bertiup lemah ke arah barat dan barat laut. Suhu udara 25-26.8 derajat celsius.

Baca Juga:  4 Tips to Clean Up Mom’s Schedule This Mother’s Day