“Kita ingin menang di Bahrain dengan segala bekal yang telah diberikan oleh pelatih kepala. Bermain all out, bermain untuk Garuda, bermain untuk bangsa dan negera kita,” kata Sumardji.
Lebih lanjut, Sumardji mengatakan pihaknya sangat menantikan kehadiran dukungan suporter untuk memberikan dukungan langsung di Stadion Nasional Bahrain. “Dengan kehadiran para suporter yang langsung di Bahrain, tentu akan memberikan dampak positif bagi Timnas Indonesia,” kata dia.
“Kami juga ingin berterima kasih kepada KBRI dan juga rekan suporter. Kehadiran rekan-rekan akan membawa kebaikan dan menambah semangat para pemain untuk bisa mendapatkan tiga poin,” ucapnya.
Duel Indonesia vs Bahrain pada kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ini bisa disaksikan secara langsung di RCTI dan live streaming Vision+.
Sumber : Tempo.co