Daerah

Petrus Selestinus : Sejumlah Kader PDI Perjuangan Layak Dipromosikan untuk Cawapres Dan Capres 2024

×

Petrus Selestinus : Sejumlah Kader PDI Perjuangan Layak Dipromosikan untuk Cawapres Dan Capres 2024

Sebarkan artikel ini

Jakarta, Gesstur.ID – PDIP, merupakan salah satu Partai Politik yang memiliki sistem atau mekanisme dan prosedur yang sudah baku, terutama dalam rekrutmen kader-kadernya untuk menduduki jabatan-jabatan strategis di Eksekutif dan Legislatif Negara, baik di Pusat maupun di Daerah.

Kader-kader Partai yang disiapkan atau menyiapkan diri untuk tampil merebut kekuasaan poltik di Eksekutif maupun di Legislatif, selalu diberi ruang untuk adu program, gagasan dan mensosialisasikan programnya guna membangun citra diri yang lebih baik, agar dapat berkompetisi secara sehat dalam merebut kekuasaan Eksekutif dan Legislatif.

“Saat ini beberapa kader PDIP yang siap diorbitkan, di antaranya, Tjahjo Kumolo, Pramono Anung, Puan Maharani, Ganjar Pranowo, Tri Rismaharini, Puti Guntur, Hasto Kristanto, Oly Dondokambey,Yasona Laoly dll. mereka kompeten dan memiliki jam terbang dalam memimpin Partai dan Organisasi Pemerintahan, di Eksekutif dan di Legislatif, sehingga layak dipromosikan untuk Capres dan Cawapres 2024” Demikian Tulis Petrus Selestinus, Advokat Peradi yang diterima media ini pada selasa, (08/06/2021)

Baca Juga:  PMI Asal NTT Meninggal Dunia Di Malaysia, Ini Pernyataan Wasekjen Perempuan Dan Anak PP Pemuda Katolik

Dikatakan Petrus akhir-akhir ini nama Puan Maharani, Ganjar Pranowo, Tri Rismaharini dll. disebut-sebut layak tampil sebagai capres dan cawapres namun, di internal Partai ada kader benalu  yang mencoba menutup pintu aspirasi masyarakat mendukung kader-kader PDIP yang kompeten memimpin bangsa karena Puan Maharani sudah dipatok harga hanya untuk posisi cawapres siapapun capresnya

Baca Juga:  Jelang Hari Bhayangkara ke-75, TNI-Polri Bagikan Masker Gratis di Labuan Bajo

Lanjutnya nama Bambang Pacul disebut-sebut menghambat jalannya Puan Maharani, Ganjar Pranowo, Tri Rismaharini dll. untuk menuju capres 2024, dengan cara hanya memasang Puan Maharani sebagai cawapres, siapapun capresnya. Puan Maharani diibaratkan sebagai Iklan Teh Botol Sosro “apapun makanannya, minumnya ya teh botol sosro”.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *