Ende, gesstur.id – Pers harus menjadi corong segala bentuk informasi publik sehingga berita apa pun yang disajikan harus dapat membangun demokratisasi yang kondusif untuk membentuk karakter berbangsa dan bernegara.
Hal ini diungkapkan oleh Ketua AMAN wilayah Nusa Bunga, Philipus Kami saat ditemui di Rumah AMAN Nusa Bunga, Ende pada Rabu 09 Februari 2022
Philipus Kami, mengatakan pasca reformasi bangsa Indonesia di tahun 1998, pers dijadikan sebagai salah satu pilar pembangunan bangsa untuk setiap sektor kehidupan, terutama dalam menciptakan demokratisasi yang kondusif melalui semua informasi yang disampaikan secara terbuka kepada publik.
Meski demikian lanjut Philipus Kami, segala informasi berita yang disampaikan harus tajam, terpercaya dan dapat dipertanggungjawabkan dihadapan publik sebagai sebuah karya jurnalistik yang mampu membawa perubahan dalam setiap aspek kehidupan.
Philipus juga menuturkan, dalam perannya sebagai penegak demokrasi untuk meyaring seluruh aspirasi masyarakat pers merupakan alat perjuangan masyarakat terhadap berbagai kezoliman yang terjadi baik terhadap UU maupun kebijakan – kebijakan yang berdampak pada diskriminasi terhadap kelompok tertentu juga pada keselamatan ekologi dan umat manusia.
“Ini merupakan refleksi penting perjalanan pers sebagai alat perjuangan dan corong aspirasi masyarakat kecil di Indonesia terutama di Flores Nusa Bunga ini agar lebih peka dan peduli terhadap isu keselamatan ekologi dan lingkungan hidup serta kehidupan umat manusia,” Urai Lipus Kami
Philipus mengungkapkan ekologi Flores pulau kecil ini sedang terancam bahaya yang sangat besar dengan kehadiran geothermal, pertambangan ataupun investasi lainnya yang dapat menghancurkan pulau ini sehingga perlu kehadiran pers untuk memberikan edukasi dan solusi yang tepat melalui pemberitaan agar keselamatan lingkungan hidup dan kehutanan dapat terjaga dengan baik.
Philipus menjelaskan, pers juga merupakan salah satu corong penegakkan hak azasi manusia sehingga dibutuhkan adanya dukungan dari semua pihak terkait agar penegakan hak azasi manusia dalam negara demokrasi merupakan kewajiban setiap lembaga baik pemerintahan maupun swasta.
Dalam momentum ini juga harus menjadikan pers sebagai pemberi solusi dengan menampilkan berita – berita berimbang dari berbagai sumber sehingga tidak terkesan berpihak pada salah satu sumber agar penegakan demokrasi dan hak azasi manusia tetap dijunjung tinggi.
“Penegakkan demokrasi dan hak azasi manusia mestinya semakin hari semakin meningkat sebagai wujud tertinggi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” jelas Mantan Anggota DPRD kabupaten Ende itu
Philipus yang juga Ketua AMAN Nusa Bunga ini, berharap Hari Pers Nasional ke – 76 kali ini juga mesti dimaknai sebagai proses menata diri sebagai pewarta, yang mampu menjadi corong masyarakat untuk mencapai cita – cita dalam kehidupan berbangsa dan bernegara .
“Akhirnya saya bersama keluarga dan AMAN wilayah Nusa Bunga mengucapkan Selamat Merayakan Hari Pers Nasioanal buat rekan jurnalis baik media cetak, media eletronik maupun media online yang sungguh – sungguh telah berkontribusi untuk menyebarluaskan semua informasi berita kepada seluruh masyarakat.
“Tulisanmu adalah corong bagi suara kaum papa miskin tertindas , tulisanmu adalah warta kebaikan menuju solusi bagi seluruh masyarakat,” Tutup Lipus Kami