Daerah

PMKRI Cabang Ende Resmi Melantik 70 Anggotal Baru.

×

PMKRI Cabang Ende Resmi Melantik 70 Anggotal Baru.

Sebarkan artikel ini

Erik mengatakan sebagai anggota baru, tentu dibutuhkan keberanian lebih untuk berjuang demi kepentingan masyarakat banyak. Dikatakannya, perlu komitmen dan kesetiaan untuk bekerjasama dan partisipasi aktif dari semua anggota yang baru dilantik dalam aneka kegiatan-kegiatan konstruktif di perhimpunan.

Dikatakannya, momentum pelantikan merupakan momen perutusan sehingga peserta yang sudah melewati proses MPAB, MABIM tidak semuanya dilantik.

“Dari 76 orang yang telah mengikuti proses MPAB tidak semua dilantik, karena momentum pelantikan menjadi momen perutusan, sehingga DPC melakukan seleksi menjadi 70 peserta yang dilantik karena benar-benar memiliki kemampuan serta layak dan pantas untuk berjuang sesuai semangat PMKRI,” tegasnya.

Baca Juga:  How To Handle Every Buzz Challenge With Ease Using These Tips

Sementara itu, alumni PMKRI, Frans Yafed menyampaikan, apresiasi untuk DPC yang sudah berjuang dengan caranya masing-masing untuk menyukseskan pelantikan anggota baru. Frans Yafed berpesan kepada anggota yang baru dilantik agar mengikuti proses di PMKRI secara sungguh-sungguh.
Ia berharap semua anggota anggota yang baru dilantik harus memiliki semangat dedikasi dalam rangka mencapai visi dan misi organisasi, serta mampu mengimplementasikan di tengah masyarakat nantinya.

Baca Juga:  Kebijakan Penyekatan Mudik Lebaran di Jawa, Bali dan Sumatera Bantu Kurangi Penyebaran Covid-19

Lanjut Frans Yafed bahwa persoalan di kabupaten Ende ini sangat tercercer itulah tugas dan tanggung jawab anggota pmkri dimana pmkri sebagai organisasi pembinaan dan perjuangan dan tugas dan tanggung jawab adik2 semua memperjuangkan aspirasi masyarakat dan juga demi kebenaran (I. Like)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *