Lebih jauh Orys menjelaskan bahwa Kehadiran partai PRIMA di Indonesia secara umum dan Ende pada khususnya adalah untuk menyatukan 99% kaum tertindas dan keserakahan dari 1% kaum penguasa yang tumbuh subur di Indonesia
Selain itu partai PRIMA juga tidak membedakan kelompok atau golongan yang ingin bergabung dengan partai PRIMA, yang terpenting mampu untuk menyatukan semua Rakyat indonesia yang merasa tertindas
Sementara itu Kepala Kesbangpolda kabupaten Ende, Gabriel Dala, pada kesempatan itu mengungkapkan bahwa pemerintah pada dasarnya tidak membatasi inisiatif anak bangsa untuk kepentingan bangsa dan negara
Dikatakan Gabriel Dala semua anak bangsa mempunyai hak yang sama untuk terlibat dalam politik serta menentukan sikap politik sendiri, apalagi kalau di lihat PRIMA ini kebanyakan kaum milenial yang di dominasi oleh anak – anak mudah (MPS)