Daerah

Sembilan Fakta Menarik Tanjung Kajuwulu Yang Perlu Anda Ketahui

×

Sembilan Fakta Menarik Tanjung Kajuwulu Yang Perlu Anda Ketahui

Sebarkan artikel ini

Maumere, Gesstur.ID – Tanjung Kajuwulu merupakan salah satu destinasi wisata yang paling diminati oleh masyarakat kabupaten Sikka, Ende serta wisatawan baik itu domestik maupun mancanegara

Selain memiliki pemandangan yang indah yang dikelilingi oleh bukit tandus yang menjulang tinggi, juga pantai dengan hamparan pasir putihnya yang bersih nan mempesona, air laut yang jernih dan tenang menjadikan Pantai Kajuwulu tempat yang paling menarik untuk anda bersantai serta menikmati sejuta keindahan tempat itu

Pantai Kajuwulu letaknya berada di desa Magepanda, kecamatan Magepanda, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur, atau 25 Km dari pusat Kota Maumere, Tanjung Kajuwulu merupakan satu-satunya destinasi wisata yang menghadirkan pemandangan yang sangat eksotis yaitu bebukitan dan lautan

Baca Juga:  Maju Pilkada Ende, Yustinus Sani Daftar di PDIP

Berikut ada 9 fakta menarik yang harus anda ketahui tentang Tanjung Kajuwulu
1. Bukit Salib
Bagi masyarakat Kabupaten Sikka, Bukit Salib Tanjung Kajuwulu bukan hal yang baru, melainkan Bukit Salib ini merupakan salah satu Icon dari Tanjung Kajuwulu

2. Hamparan bukit
Selain Bukit Salib, Tanjung Kajuwulu juga memiliki hamparan bukit yang memanjakan mata. Dari atas bukit ini kita bisa melihat pemandangan pantai tanjung kajuwulu yang exotik. Selain itu dari atas bukit ini anda juga bisa dimanjakan dengan pemandangan laut Flores yang sangat indah

Baca Juga:  Bangkitkan Geliat Pariwisata, Pemda Ende Kembali Gelar Festival Danau Kelimutu Dan Kelimutu Expo

3. Terumbu Karang
Tanjung Kajuwulu juga menyimpan sejuta keindahan biota laut, selain memanjakan mata, seperti terumbu karang dan berbagai jenis ikan yang anda bisa jumpai ketika melakukan snorkling dan diving

4. Pemandangan Laut Flores
Dari atas bukit salib kita disuguhkan oleh hamparan laut Flores yang memanjakan mata.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *