Dikatakan Mantan Ketua GMNI Cabang Ende itu, sesuai
UU Nomor 10 tahun 2016 Tentang Pemilihan Kepala Daerah, DPRD akan membentuk Panitia Pemilihan (Pamil) yang bertugas untuk memverifikasi berkas para calon, pembentukan tata tertib, dan mekanisme pemilihan.
Lanjut Vian kita upayakan akhir tahun 2021 ini kabupaten Ende sudah ada wakil bupati, Vian juga menjelaskan bahwa kedepannya kita akan bekerja maraton karena banyak agenda yang harus dituntaskan di akhir tahun ini
Sementara itu bupati Ende Djafar Achmad secara terpisah mengatakan untuk proses wakil bupati Ende tidak ada persoalan lagi, tujuh partai koalisi sudah sepakat semua. Semoga secepatnya kita segera ada wakil
“Dua nama yang disepakati oleh partai koalisi merupakan putra terbaik kabupaten Ende, mari kita ikuti prosesnya” Ungkap Bupati Djafar (AAS)