EndeSeputar NTT

Sambut HUT Bhayangkara ke – 76, Kapolsek Detusoko Gelar Baksos

×

Sambut HUT Bhayangkara ke – 76, Kapolsek Detusoko Gelar Baksos

Sebarkan artikel ini
Anggota Polsek Detusoko Sedang Melakukan Kerja Bakti Di Desa Wolofeo/Foto : Orbyn Nggala/gesstur.id

Ende, gesstur.id Jelang Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara yang ke – 76 Kepolisan Sektor (Polsek) Detusoko menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) di  tempat ibadat yang ada di kecamatan Detusoko jumat 17 Juni 2022

Kegiatan yang mengusung tema Polri Yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Yang Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh.

“Sasaran kegiatan yaitu tempat ibadat kapela Santo Bernadus Wolofeo, pengecoran tiang pancang beton, penambahan ruangan kapela yang akan dibangun baru, desa Wolofeo, Kecamtan Detusoko” Demikian Ungkap Kapolsek Detusoko IPTU Yohanes Lede. kepada media ini pada senin 20 Juni 2022

Baca Juga:  PT. Telaga Droping Tiang Listrik Ke Tiga Desa Di Wilayah Nangapanda, Kades Watumite : Terima Kasih Untuk Semua Pihak

Kapolsek Detusoko, IPTU Yohanes Lede, mengatakan Kami mencoba mencari lokasi yang tepat untuk lakukan kegiatan bakti sosial religi dan kami mendapatkan ada satu kapela yaitu St Bernadus Wolofeo yang sedang melakukan pembangunan tambahan atau rehab

“Kemudian kami koordinasi dengan ketua stasi bapak Marselus Laka dan beliau bersedia untuk menerima kami untuk membantu melaksanakan bakti sosial religi” Ungkapnya

Baca Juga:  Pertama di NTT, Anjungan Listrik PLN di Pelabuhan Wuring Mudahkan Operasional Nelayan

Kapolsek Detusoko IPTU Yohanes Lede juga berharap dengan kegiatan ini kiranya dapat menjalin hubungan emosional dan tali silaturahmi dengan masyarakat setempat, prinsipnya polisi selalu hadir untuk kepentingan masyarakat, namun kami tetap menyesuaikan dengan tingkat yang lebih tinggi yaitu Polres dan Polda

Hal senada dari ketua stasi Wolofeo bapak Marselus Laka  sangat berterimakasih kepada Polsek Detusoko yg telah  mengadakan kegiatan dimaksud, karena ini merupakan salah satu perhatian Polri ke masyarakat khususnya perhatian kepada rumah ibadah

Baca Juga:  Pengerjaan Waduk Lambo Capai 90, 35 Persen

Penulis : Orbyn Nggala
Editor : Tim gesstur.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *